Minggu, 13 Desember 2009

Pengenalan Open Office Base

Base adalah sebuah program yang akan membantu bekerja pada lingkungan basis data. Dengan fasilitas yang disediakan kita dapat dengan cepat dan mudah bekerja pada lingkungan basis data. Selain itu kita juga dapat menggunakan Base untuk membuat file tabel, mendefinisikan field, mengisi record, serta untuk membuat dan menyimpan file basis data.
Base adalah lingkungan untuk bekerja dan menyimpan basis data pada Office Base. Ketika membuka Office Base, maka akan tampil sebuah jendela desain wizzard untuk basis data baru yang terdiri dari beberapa sub menu. Sebuah wizzard memiliki banyak desain yang digunakan untuk menyusun berbagai macam jenis informasi yang berhubungan pada satu file basis data.

Mengenal Lingkungan Base
Pada jendela desain wizzard ada dua sub menu utama yang merupakan langkah-langkah untuk menyeleksi basis data, memproses dan menyimpan basis data. Jika memilih untuk menyeleksi basis data, maka dapat dilakukan tiga hal, yakni :
- membuat sebuah basis data yang baru
- membuka sebuah basis data yang lama
- koneksi pada sebuah basis data terpusat

Selain itu jendela desain wizzard juga memiliki fasilitas bantuan dengan menekan tombol Help. Untuk melanjutkan ke tahap berikutnya dengan menekan tombol Next. Untuk membatalkan tekan tombol Cancel. Untuk proses penyelesaian tekan tombol Finish.

Mengenal Basis Data Base
Basis data dibangun dari sekumpulan tabel-tabel yang mempunyai relasi. Tabel terdiri dari beberapa record yang disimpan pada file basis data yang bersangkutan. Isi data pada record ditentukan berdasarkan data structure language (DSL) dan data definition language (DDL). Definisi field pada record pada umumnya berupa definisi struktur field dan definisi data field.

Mengenal Field
Field adalah tempat yang disediakan untuk record basis data. Field itu didefinisikan terlebih dahulu struktur datanya menggunakan data definition language dan data structure language.

Mengenal Record
Record adalah data yang disimpan pada file basis data. Kumpulan record membentuk tabel basis data. Tabel merupakan kumpulan record yang disimpan pada suatu file basis data.

Mengenal Tabel
Tabel merupakan kumpulan record yang disimpan pada suatu file tabel basis data. Tabel-tabel memiliki hubungan relasi berdasarkan matematika dan logika. Tabel beserta Query nya disimpan bersama pada file basis data project.

Mengenal Basis Data Relational
Basis Data Relational adalah sekumpulan tabel-tabel yang memiliki hubungan relasi secara matematika dan logika. Hubungan relasi antar tabel pada umumnya berupa query, yakni tata aturan relasi yang sudah disusun berdasarkan desain dan teknis basis data tertentu yang digunakan.

Minggu, 06 Desember 2009

Pada tanggal 30 November lalu, kami mahasiswa plug 4 telah mengikuti praktikum Pengantar Teknologi Informasi. Dalam pertemuan tersebut, kami mempelajari Modul IV yaitu tentang Open Office CALC melanjutkan pertemuan pada tanggal 23 November. Open Office CALC adalah salah satu perangkat lunak yang dimiliki oleh OS Linux yang fungsinya hampir sama dengan Microsoft Excel yang dimiliki oleh OS Windows. Kami belajar tentang beberapa fungsi yaitu : fungsi hitung calc, fungsi logika, ekspresi atau pernyataan logika, operator logika, fungsi pembacaan tabel, dan statistik dan waktu.
Tugas :
1. Hlookup adalah command yang digunakan untuk mengambil data secara horizontal dari tabel. Cara pengambilannya hanya dengan mengetik “=HLOOKUP(Nilai Kunci, ini digunakan sebagai alamat dari baris yang mau diambil datanya;Range Tabel Area, ini adalah command untuk membatasi pembacaan tabel;Nomor Indeks Kolom, ini adalah command untuk membaca letak horizontal data yang hendak dicopy)
Ex : =HLOOKUP(B5;A17:J19;2)
2. Vlookup adalah command yang digunakan untuk mengambil data secara vertikal dari tabel. Cara pengambilannya hanya dengan mengetik “=VLOOKUP(Nilai Kunci, ini digunakan sebagai alamat dari kolom yang mau diambil datanya;Range Tabel Area, ini adalah command untuk membatasi pembacaan tabel;Nomor Indeks Kolom, ini adalah command untuk membaca letak vertikal data yang hendak dicopy)
Ex : =VLOOKUP(C5;A22:C24;2)

berikut contoh perbedan dari penggunaan hlookup dan vlookup :




Berikut fungsi - fungsi yang digunakan untuk tabel di atas :